Tentang Wash

Tentang

Air,  Sanitasi dan Kesehatan Lingkungan

 Air adalah sangat penting bagi kehidupan manusia. Air merupakan kebutuhan utama bagi proses kehidupan di bumi, sehingga tidak ada kehidupan seandainya tidak ada air di bumi. Air yang bersih sangat dibutuhkan manusia, baik untuk keperluan sehari-hari, untuk keperluan industri, untuk kebersihan sanitasi kota, dan sebagainya.

Air mempunyai tiga fungsi yaitu sebagai bahan olah atau pencampur,sebagai media atau sarana proses misalnya sebagai pemanas, air pedingin dan sebagai sarana pembersih.Pada fungsi pertama air akan menjadi bagian ari produk pangan, sedangkan pada fungsi kedua dan ketiga air tidak menjadi bagian, namun langsung atau tidak langsung akan kontak dengan produk pangan berarti mempunyai potensi sebagai pencemar. Air yang digunakan untuk memasak maupun untuk mencuci harus berasal dari sumber–sumber yang memenuhi standar air, yaitu memenuhi yarat fisik,kimia,biologis.

Sanitasi adalah usaha untuk membina dan menciptakan suatu keadaan yg baik di bidang kesehatan, terutama kesehatan masyarakat. Sanitasi lingkungan cara menyehatkan ingkungan hidup manusia terutama lingkungan fisik, yaitu tanah, air, dan udara. Sanitas lingkungan juga dapat diartikan status kesehatan suatu lingkungan yang mencakup perumahan, pembuangan kotoran dan penyediaan air bersih.

Kesehatan lingkungan merupakan factor penting dalam kehidupan social kemasyarakatan, bahkan merupakan salah satu unsure penentu atau determinan dalam kesejahteraan penduduk. Lingkungan yang sehat sangat dibutuhkan bukan hanya untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, tetapi juga untuk kenyamanan hidup.

 

No Comments